Iklan
PENAACEH Singkil- Majelis Adat Aceh (MAA) Kabupaten Aceh Singkil gelar lomba desain dan workshop motif baju batik khas Aceh Singkil. Selasa (22/3/2022)
Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Adat Aceh Singkil Desa Pasar Singkil dihadiri Bupati Dulmusrid dan jajarannya, selain itu tampak Anggota DPRK Komisi IV Fakhruddin Pardosi, serta para dewan juri dari tokoh agama maupun pelaku budaya dan tokoh masyarakat Aceh Singkil.
Bupati yang membuka acara itu mengatakan bahwa sejak berdirinya kabupaten Aceh Singkil tahun 20 April 1999 belum memiliki baju batik khas sebagai lambang daerah.
Untuk itu kata itu Dulmusrid buatlah motif baju batik Aceh Singkil yang sesuai dengan penerapan nilai-nilai budaya dan adat daerah.
Dulmusrid berpesan baju batik yang di jadikan sebagai lambang daerah itu nantinya bermakna untuk menyatukan sebuah bangsa dan negara serta menunjukkan kemajemukan sesuai kondisi Aceh Singkil yang majemuk, dengan kehidupan berbagai suku dan bahasa.
“Para dewan juri juga sudah tidak diragukan lagi keahliannya, dan sudah banyak pengalaman sebagai tokoh masyarakat maupun pelaku budaya, seperti Bapak Aslim Combih, Muad Vohri, Fajri Yunus dan Kecik Bahak saya yakin bisa mencari motif yang cocok dan sesuai untuk Aceh Singkil,"Katanya.
Nantinya ditentukan motif baju batik ini, kemudian apakah diseminarkan dan selanjutnya akan segera buatkan regulasi dan tahun ini juga harus dibuat kepastian hukumnya.
Selanjutnya baju batik tersebut akan kita instruksikan untuk bisa dicetak seluruh perangkat Desa dan bisa dipakai saat kegiatan di Desa.
Kedepan semua desa harus pakai baju adat Aceh Singkil, yang akan dituangkan dalam Qanun Aceh Singkil setelah desainnya sudah diresmikan dan dikeluarkan Peraturan Bupati (Perbup),"Kata Dulmusrid.
Lomba desain motif baju khas Aceh Singkil diikuti sebanyak 9 peserta yang ingin menyampaikan kreatifitasnya dalam menggali motif dari sumber akar budaya lokal untuk dijadikan baju batik khas Aceh Singkil.
Pembuatan motif baju batik ini merupakan berdasarkan masukan masyarakat, kepala dinas, dan ASN, yang mendesak bagaimana bentuk dan motif baju batik khas Aceh Singkil tersebut.