Iklan
Pj Bupati Aceh Singkil, Marthunis |
PENAACEH Singkil- Sepanjang tahun 2022 angka kemiskinan di kabupaten Aceh Singkil terlihat menurut tajam jika dibandingkan 22 Kabupaten/kota lain di provinsi Aceh.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) bahwa Aceh Singkil peringkat pertama paling tajam menurun adalah Aceh Singkil penurunannya lebih satu digit, tepatnya 1,18 persen, dari 20,36 persen pada tahun 2021 menjadi 19,18 persen di 2022.
Statistik Kemiskinan Kabupaten/Kota di Aceh (Sumber BPS) |
"Alhamdulillah, tahun ini menurun lebih tajam ketimbang kabupaten/kota lainnya di provinsi Aceh,"Kata Penjabat Bupati Aceh Singkil Marthunis kepada PENAACEH, Sabtu (3/12/2022).
Meskipun demikian kata Marthunis Aceh Singkil masih menempati kabupaten termiskin di Aceh. "Artinya tahun depan penurunan angka kemiskinan di Aceh Singkil harus lebih tajam lagi agar dapat melampaui kabupaten/kota lainnya di Aceh,"Katanya.
Untuk mencapai itu kata dia, ketepatan sasaran program dan kegiatan belanja pemerintah dengan kinerja pengurangan angka kemiskinan, termasuk integrasi dengan dana desa.
Karena itu, kecepatan pencairan dana desa diyakini mempengaruhi penurunan angka kemiskinan secara signifikan."Hal itu menjadi target Pemerintah Aceh Singkil dan 116 Pemerintah Kampung agar dana desa dapat cair Januari tahun 2023,"
Pemerintah Aceh Singkil dibawah kepemimpinan Marthunis sangat berhasrat mengeluarkan Aceh Singkil menjadi 18 persen. "Jadi tahun 2023 harus bisa keluar status miskin sekitar 1.500 dari 518.951 jiwa,"ungkapnya
Menurutnya, Kemiskinan itu multidimensi. Pendekatan juga terintegrasi. Dana desa paling potensial untuk berkontribusi. Begitu juga dengan APBK yang membangun infrastruktur jalan, air bersih, alur muara, peningkatan UMKM, operasi pasar, ketahanan pangan dan lain sebagainya semua punya peran. Apalagi jika terintegrasi pada kantung-kantung kemiskinan atau berbasis wilayah kemiskinan.
Untuk memadukan program saat ini, Pemerintah Aceh Singkil melalui Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) sedang finalisasi Rencana Penanggulangan Kemiskinan Daerah (RPKD) Aceh Singkil 2022-2026. (Idrus).