Iklan

Sabtu, 18 Maret 2023, 15.06.00 WIB
ACEH SINGKIL

Sambut Ramadhan Pemkab Aceh Singkil Gelar Pasar Murah Di 11 Kecamatan

Iklan
Ilustrasi pasar murah.


Penaaceh, Aceh Singkil - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2023, Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil melalui Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM akan mengadakan Pasar Murah di seluruh kecamatan pada wilayah Kabupaten Aceh Singkil.


Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dan menekan inflasi menjelang Hari Raya Idul Fitri. Pasar Murah ini akan diadakan di seluruh kecamatan di wilayah Aceh Singkil.


berikut jadwal dan lokasi pasar murah yang telah ditentukan.


20 Maret 2023 di Desa Pulau Sarok, Kecamatan Singkil. Selanjutnya pada tanggal 21 Maret 2023 akan dilaksanakan di Desa Gosong Telaga, Kecamatan Singkil Utara, dan seterusnya hingga pada tanggal 9 April 2023 di Desa Sukajaya, Kecamatan Kuala Baru.


Pasar Murah ini akan dimulai pada jam 10 pagi hingga selesai. Adapun komoditas yang akan dijual pada Pasar Murah ini antara lain beras premium dengan subsidi harga sebesar Rp. 3.000/kg, gula dengan subsidi harga sebesar Rp. 3.000/kg, minyak goreng kemasan premium dengan subsidi harga sebesar Rp. 3.000/ltr, tepung terigu seharga Rp. 3.000/kg, dan telur ayam ras dengan subsidi harga sebesar Rp. 250/butir.


Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau dan membantu menekan inflasi di wilayah Aceh Singkil.

Close Tutup Iklan