Iklan

Senin, 15 Juli 2024, 12.59.00 WIB
ADVPENDIDIKAN

Hari Pertama Sekolah Orangtua Siswa Berebut Kursi Terdepan

Iklan



Aceh Singkil - Hari pertama masuk sekolah di Sekolah Dasar (SD) Negeri Ketapang Indah, Kecamatan Singkil Utara, Aceh Singkil, berlangsung dengan suasana yang berbeda, Senin (15/7/2024). Pagi itu, sekolah dipenuhi oleh orangtua siswa yang berlomba-lomba untuk mendapatkan kursi terdepan bagi anak-anak mereka, terutama siswa kelas 1 yang baru pertama kali masuk sekolah dasar.


Sejak pukul enam pagi, para orangtua sudah mulai berdatangan, meskipun jam masuk sekolah baru dimulai pukul 08.00 WIB. Mereka berharap dengan datang lebih awal, anak-anak mereka bisa mendapatkan tempat duduk di barisan paling depan. Orangtua yang datang lebih lambat, sekitar pukul tujuh, harus menerima kenyataan bahwa anak mereka mendapatkan tempat duduk di barisan belakang.


Edi, salah satu orangtua siswa, mengungkapkan bahwa ia sudah berusaha datang lebih awal sebelum pukul tujuh, namun tetap kalah cepat dengan orangtua lainnya. "Iya, udah ramai waktu kami datang, makanya anak saya dapatnya cuma bangku di baris kedua," ujarnya.


Orangtua lain yang berhasil mendapatkan bangku terdepan mengaku sengaja datang lebih awal agar anaknya bisa duduk di depan. "Saya jam enam lewat sudah ke sini, biar anak duduk di depan, apalagi masih kelas 1. Jadi saya bilang sama anak, cepatnya cuma hari ini, kalau besok udah kayak biasa, masuk jam setengah delapan," kata seorang ibu yang enggan menyebutkan namanya.


Melihat kehebohan tersebut, Kepala Sekolah SD Negeri Ketapang Indah, Mariani, berusaha menenangkan para orangtua. Ia meminta mereka untuk tidak berebut bangku depan, karena menurutnya, prestasi anak tidak ditentukan oleh posisi duduk di kelas. "Kemampuan anak tidak ditentukan dengan harus duduk di depan. Kalau memang anaknya mampu, dimanapun duduk pasti bisa berprestasi," kata Mariani.


Kebiasaan ini sering terjadi setiap tahun ajaran baru. Setelah mendapatkan tempat duduk untuk anak mereka, beberapa orangtua siswa kelas 1 tidak langsung pulang, melainkan menunggu hingga proses belajar mengajar dimulai. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya hari pertama sekolah bagi para orangtua dan siswa di Kecamatan Singkil Utara.

Close Tutup Iklan