Iklan

Sabtu, 03 Agustus 2024, 11.41.00 WIB
ACEH SINGKILADVKURIKULUM MERDEKAPENDIDIKAN

MKKS Aceh Singkil Gelar Workshop Kurikulum Merdeka

Iklan
Plt. Kepala Disdikbud Aceh Singkil, Sugiarto, S.Pd., menyampaikan sambutan.


Penaaceh.com - ACEH SINGKIL : Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kabupaten Aceh Singkil menggelar Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka dalam rangka Rapor Mutu Pendidikan Tahun 2024/2025. Kegiatan ini berlangsung di UPTD SPF SMPN 3 Simpang Kanan, Sabtu (3/8/2024).


Workshop diikuti oleh 35 guru dari 7 sekolah jenjang SMP di Aceh Singkil yang mendapat tunjangan BOS Kinerja.


Plt. Kepala Disdikbud Aceh Singkil, Sugiarto, S.Pd.,dalam sambutanya menjelaskan tujuan penyelenggaraan workshop ini untuk meningkatkan pemahaman guru dalam menerapkan Kurikulum Merdeka. 


"Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman guru tentang konsep implementasi Kurikulum Merdeka, sehingga mereka mampu melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan kurikulum terbaru," ujar Sugi.





Sugiarto mengakui masih ada sebagian guru yang mengeluh kesulitan menerapkan Kurikulum Merdeka,


"Hal itu disebabkan mereka masih terbiasa dengan kurikulum lama dan belum sepenuhnya memahami kurikulum merdeka," tambahnya.


Ia menekankan bahwa keberhasilan proses pendidikan tidak hanya bergantung pada kurikulum.


 "Sebaik apapun kurikulum, jika yang mengimplementasikan tidak memahami, maka tujuan pembelajaran tidak akan tercapai," tegasnya.


Sekolah peserta workshop:

1. SMPN 3 Simpang Kanan

2. SMPN 1 Danau Paris

3. SMPN 2 Singkohor

4. SMPN 1 Gumer

5. SMPN 3 Kota Baharu

6. SMP Swasta Safinatussalamah

7. SMP Swasta Muhammadiyah Gunung Meriah


Sugiarto berharap workshop ini dapat mempercepat adaptasi guru terhadap Kurikulum Merdeka di Aceh Singkil, sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai secara maksimal.

Close Tutup Iklan